Sekda Natuna Hadiri Ultah DWP ke-25

Sekda Natuna, Boy Wijanarko saat menghadiri peringatan HUT DWP ke-25. (foto : dok pribadi)

Natuna, AnalisisPos.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Natuna, Boy Wijanarko menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke 25 di Gedung Srindit, Senin (16/12/2024).

Dalam sambutannya, Boy Wijanarko menyampaikan bahwa DWP adalah organisasi besar di Indonesia.

“DWP adalah salah satu organisasi terbesar yang ada di seluruh daerah di Indonesia. Kami berharap DWP Kabupaten Natuna dapat menerjemahkan visi misi pemerintah daerah sehingga DWP Kabupaten Natuna dapat bermitra bersama untuk membangun daerah.” ucapnya.

Sebagai salah satu penasehat DWP Kabupaten Natuna yang sudah mencapai usia 25 Tahun, Boy mengatakan untuk mencapai usia 25 tahun tidak lah mudah, banyak yang sudah di lalui.

“Semoga dengan bertambahnya usia DWP, semakin maju dan saling bersinergi bersama para suami membangun Natuna,” pesannya.

Sementara itu, dalam amanat DWP Pusat yang dibacakan oleh Ketua DWP Kabupaten Natuna, Dewi Kurnilawati Boy Wijanarko mengatakan, perkembangan Usia di 25 Tahun tidak lah mudah dengan mengusung penguatan fondasi transformasi organisasi DWP Menuju Indonesia Emas 2045.

Menuju Indonesia Emas 2045, DWP akan terus berusaha membangun kapasitas perempuan Indonesia, terutama anggota dan keluarga besar ASN, agar semakin berdaya dan berperan aktif dalam berbagai sektor kehidupan.

Melalui kegiatan peringatan hari ulang tahun DWP ini, mengajak bersama untuk berkomitmen dan terus berjuang serta menguatkan kapasitas agar DWP terus berkontribusi guna tercapainya Indonesia Emas 2045.

“Peringatan penuh makna ini, marilah kita bersama-sama berkomitmen untuk terus berjuang, saling menguatkan dan terus belajar agar DWP menjadi organisasi yang mampu memberikan kontribusi nyata bagi tercapainya Indonesia Emas 2045. Mari kita jadikan momen ini. ajang introspeksi dan motivasi untuk meningkatkan partisipasi dalam setiap kegiatan DWP.” imbuhnya. (jr*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *