Lingga, AnalisisPos.com – Wakil Bupati terpilih Kabupaten Lingga, Novrizal, menghadiri penutupan Turnamen Sepak Bola Senayang Cup 2025 yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Yusup Kahar, Kecamatan Senayang, pada Selasa, 27 Januari 2025.
Turnamen yang dimulai sejak 27 Februari 2024 lalu ini diikuti oleh 64 tim terbaik dari seluruh Kabupaten Lingga.
Pada partai final, pertandingan mempertemukan Tim Mabar FC melawan Tim TGR FC. Dalam laga yang berlangsung sengit, TGR FC berhasil keluar sebagai juara melalui adu penalti dengan skor 5-4.
Dalam sambutannya, Novrizal mengucapkan terima kasih kepada masyarakat dan panitia atas terselenggaranya turnamen yang menjadi hiburan bagi warga Kecamatan Senayang dan sekitarnya selama satu bulan.
“Terima kasih kepada Panitia Sepak Bola Senayang Cup yang telah berpartisipasi menyajikan hiburan bagi masyarakat Kabupaten Lingga, khususnya di Pulau Senayang ini,” ujar Novrizal.
Ia juga memberikan apresiasi atas kerja sama yang terjalin antara TNI, Polri, organisasi masyarakat, dan seluruh panitia dalam menyukseskan acara ini.
Menurutnya, kegiatan seperti ini tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga mendorong pergerakan ekonomi masyarakat setempat.
“Semoga masyarakat Kabupaten Lingga, khususnya di gugusan Kecamatan Senayang, dapat merasakan manfaat dari turnamen ini. UMKM yang terlibat semoga berjalan lancar sehingga mendukung pemasukan ekonomi masyarakat di sini,” tambahnya.
Hadir dalam kegiatan ini anggota DPRD Kabupaten Lingga, Almadulha dan Agus Suriawan, para camat, lurah, kepala desa se-Kecamatan Senayang, serta masyarakat setempat yang memadati lokasi acara. (Rls*)